• Posted by : Unknown


    Jowo Style Parodi Dari Gangnam Style - Tak hanya gencar di mancanegara, parodi Gangnam Style kini muncul pula di dalam negeri. Kini muncul video Jowo Style. Sebuah video parodi Gangnam Style dengan logat Bahasa Jawa dan tentu saja gaya busana orang Jawa.

    Video Gangnam Style di Youtube kini telah ditonton lebih dari 300 juta orang. Sebelumnya video ini bahkan masuk di rekor Guinness World Record. Bahkan secara deras bermunculan video flash mob tarian Gangnam Style dari seluruh dunia.

    Sebelumnya untuk Indonesia  yang berlokasi di Bundaran HI Jakarta. Konon dalam pembuatan video tersebut sendiri telah muncul sebuah video flash mobhingga membutuhkan 1.000 orang. Dan uniknya lagi, video ini ilegal.

    Setelah flash mob di Bundaran HI, kini muncul video parodi Gangnam Style yang berlokasi di Yogyakarta. Setidaknya ada beberapa titik lokasi yang dipakai untuk membuat klip tersebut: Benteng Vredeburg, Malioboro, Alun-Alun Utara, Alun-Alun Selatan, dan perempatan Kantor Pos (titik nol kilometer).

    Tentu saja dalam memarodikan Gangnam Style selain menggunakan Bahasa Jawa mereka juga memakai pakaian khas Jawa. Sangat lucu dan unik bagaimana pria dalam kemeja batik dan blangkon harus nge-rap menggunakan Bahasa Jawa.

    Yang menarik justru tatkala mereka harus menarikan tarian kuda jingkrak Gangnam Style namun dengan gaya Kusir Andong. Sangat berbeda dengan PSY yang seolah sedang mengendarai invisible horse. Tarian mereka laiknya seorang Kusir yang mengendarai Andong lengkap dengan pecut (cambuk).

    Video :


    sumber

    { 1 Komentar... read them below or add one }

    1. Informasi yang sangat berguna sekali semoga dijadikan sebuah referensi yang baik Aisha News
      Aisha Populer News dan tentunya untuk kalangan pembaca umumnya.

      ReplyDelete

    Jika ada yang kurang dimengerti silahkan kirimkan komentar Anda

    Gunakanlah kata - kata yang sopan ツ

  • Copyright © 2014 | Warbeh ID - All Right Reserved

    Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan